Kenapa Banyak Pelajar Benci Pelajaran Sejarah ?



Sejarah...

Sesuatu yang akan terpikirkan setelah mendengar kata itu adalah
"Hapalan, Hapalan, Hapalan"
Ketika ulangan dimulai, para pelajar mulai menulis tanggal-tanggal penting di mejanya masing-masing

Miris

Banyak pelajar yang benci pelajaran sejarah
Jika ditanya alasannya, kebanyakan mengatakan karena pelajaran sejarah itu hapalan

Lalu apakah itu benar ?
Saya jawab Salah!

Ketika saya masih duduk di bangku SMP, saya benci  dengan pelajaran sejarah (Ketika di SMP digabung dengan IPS) setiap kali ulangan, pasti akan muncul pertanyaan "Kapan?", "Tanggal berapa?", "Dimana?", dst.
Namun, itu semua berubah ketika saya masuk SMA Setelah ditelusuri kembali,ternyata pelajaran sejarah tidak melulu tentang hapalan.

Let me tell you the fact. Ada beberapa fakta yang saya dapat :

  1. Pelajaran Sejarah Itu Butuh Pemahaman, bukan hapalan
Kenapa saya bisa bilang begitu? Karena saya sudah membuktikannya. Saya sudah membandingkan antara belajar sejarah dengan cara menghapal dan memahami. Dan hasilnya, belajar sejarah dengan cara memahami materi mendapatkan hasil yang lebih memuaskan. Memhamami disini maksudnya adalah mendalami materi tersebut. Jangan terpaku dengan buku dari sekolah, seperti yang saya bilang diatas saya tidak suka dengan buku dari sekolah karena memberikan informasi yang tidak lengkap dan kadang juga informasinya palsu.

Media belajar sekarang sudah banyak, jangan terpaku dengan materi yang didapat dari sekolah,
    
 2. Sejarah itu Piece Of Cake (mudah)
Kalian pasti akan berpikir saya sombong. Namun, pernyataan di atas bisa dibilang fakta.
Logikanya, jika kalian berpikir bahwa mengikat tali sepatu itu susah. Apa yang akan terjadi?
Kalian berusaha untuk "bisa" mengikat tali sepatu. 
Namun, jika kalian berusaha sambil berpikir bahwa hal tersebut susah
Apa yang akan terjadi ?

Kalian akan menyerah, jika sudah beberapa kali gagal dan akhirnya kalian tidak bisa mengikat tali sepatu

Begitu juga dengan sejarah. Insya Allah, ilmunya akan jadi lebih mudah masuk jika kalian berpikir bahwa sejarah itu mudah 

Sekian dari Saya 
Semoga Bermanfaat



Komentar